2017-07-20 11:28:45
Bank Ganesha kembali menorehkan kesuksesannya dengan menerima penghargaan sebagai BANK TERBAIK 2017 untuk kategori Bank Umum Aset > Rp. 1 Triliun – Rp. 25 Triliun versi Majalah Investor pada tanggal 13 Juni 2017 di Jakarta, tepatnya di Financial Club, Graha Niaga Lantai 2.
Program Investor Award merupakan suatu acara pengakuan prestasi perbankan yang diselengarakan oleh Majalah Investor setiap tahun dan tahun ini adalah Program Investor Award yang ke-17. Selain Bank Ganesha, turut serta beberapa Bank Umum Nasional berprestasi lainnya yang terpilih sebagai Bank Terbaik 2017 sesuai kategori Aset-nya, sebagai berikut ini:
Sekilas mengenai proses pemringkatan, terdapat 12 kriteria yang digunakan, seperti Capital Adequacy Ratio (CAR) 2016, Non-Performing Loan (NPL) 2016, Return on Asset (ROA) 2016, Return on Equity (ROE) 2016, Net Interest Margin (NIM) 2016, Rasio Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) 2016, Loan to Deposit Ratio (LDR) 2016, dan seterusnya.
Pencapaian ini tentu sajamenjadi semangat baru bagi Bank Ganesha dalam perjalanan mewujudkan visi-nya ‘To Be the Best Bank in Class, Delivering Reliable and Innovative Products Through Excellent Service’. Bank Ganesha bukan hanya mendapatkan penghargaan dan pengakuan secara nasional namun juga secara internasional, dimana pada bulan yang sama, Bank Ganesha terpilih sebagai ‘Stevie® Award winner in the 2017 Asia-Pacific Stevie Awards’ dan meraih penghargaan sebagai ‘Gold Stevie winner for ‘Excellence in Innovation in Financial Industries’. Di samping itu, Bank Ganesha juga dinominasikan sebagai finalis dalam program Anugerah Perbankan Indonesia versi Economic Review dan Perbanas Institute. Semua pengakuan ini mencerminkan kesuksesan perjalanan transformasi dan komitmen Bank untuk terus memenuhi kebutuhan perbankan nasabah sesuai visi Bank.
Bank Ganesha di wakili oleh Surjawaty Tatang sebagai Presiden Direktur Bank Ganesha menerima penghargaan BANK TERBAIK 2017untuk kategori Bank Umum Aset > Rp. 1 Triliun – Rp. 25 Triliun dari Fauzi Ichsan sebagai Komisaris Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
Pada tahun 2016, kami telah melewati dan mencapai beberapa milestone penting melalui rangkaian upaya setelah proses transformasi, salah satunya melalui peluncuran pilar strategi 2020 dan formulasi dengan fokus pada eksekusi. Selama setahun, kami terus berupaya untuk mengoptimalkan bisnis kami dengan memperkuat organisasi kami dan mengembangkan teknologi yang berbasisinovasi untuk mendukung aspirasi bisnis Bank Ganesha menjadi ‘Everyday Bank in 2020’.
Senantiasa kami selalu menegaskan bahwa, melalui penerapan nilai-nilai Bank Ganesha yaitu: berusaha untuk unggul dan menjadi yang terbaik (BEST), selalu berkembang (GROW), kerjasama tim yang solid (TEAMWORK), berorientasi pada tujuan dan pencapaian yang sama (GOAL); kita akan terus berusaha untuk mencetak sejarah lainnya. Dengan semangat: “Jangan pernah menyerah, bersama kita bisa mencapai lebih banyak’.
Salam Bangga,
Surjawaty Tatang
Presiden Direktur